Rumah Zakat Jogja Berangkatkan Truk Bantuan ke Cianjur

0

Jogja – Rumah Zakat memberangkatkan satu truk muatan yang berisi bantuan dari warga masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya Kamis ,(08/12/2022). Sudah 16 hari sejak gempa pertama, status bencana gempa Cianjur masih dalam fase tanggap darurat. Bantuan berangkat dari Posko Gempa Cianjur di Kantor Rumah Zakat Jl Veteran No 9 Mujamuju Umbulharjo.

Bantuan yang dikirimkan berupa bahan makanan pokok (beras, sarden, mie instan, bumbu masak) susu bayi, sanitary kit (sabun, detergen, pasta gigi, sikat gigi), makanan ringan untuk anak-anak, suplemen dan obat-obatan. Selain dalam bentuk bahan makanan, kali ini Rumah Zakat juga mengirimkan pakaian, alat sholat (mukena, sarung, sajadah), jilbab, pakaian anak dan pakaian bayi, selimut, kasur, serta alas tidur.

Masuk pekan ke tiga, rencana kegiatan yang akan dilakukan oleh Rumah Zakat bersama para stakeholder terkait adalah mendirikan hunian berupa rumah tumbuh, toilet darurat, dan masjid darurat untuk warga masyarakat korban gempa Cianjur.

Rumah Zakat sudah berada di lokasi sejak kejadian, dengan alamat posko di Jl KH Abdullah bin Nuh No 15 Cianjur yang hingga kini masih beroperasi sebagai posko bantuan dan informasi Aksi Siaga Bencana Gempa Cianjur.

Kebutuhan bantuan bagi warga masyarakat korban gempa masih terus dibutuhkan mengingat para korban belum dapat menjalankan aktifitasnya secara normal karena masih tinggal ditenda pengungsian dan rumah darurat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here