
LINGKARJOGA, Karanganyar – Tak mau ketinggalan, sejumlah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Karanganyar (UMUKA) Solo, ikut terjun dalam kontes kambing PE Kaligesing, yang digelar di Wonder Park Tawangmangu, pada Sabtu – Minggu (2-3/09/2023).
Bedanya, mahasiswa dan Dosen UMUKA ini tidak menampilkan kambing kontes namun memamerkan sejumlah produk mahasiswa dan dosen Fakultas Peternakan. Diantaranya berbagai desain kandang kambing yang murni hasil kreativitas mahasiswa serta saleh untuk penyakit kulit pada kambing yang diciptakan salah satu dosennya.
“Kami disini ikut memeriahkan kontes kambing Piala Presiden 2023 dengan memarkan produk-produk dari UMUKA. Salah satunya berbagai desain kandang kambing yang berasal dari mahasiswa Fakultas Peternakan, ada juga susu bubuk dan saleh obat kulit kambing,” ujar salah satu mahasiswa UMUKA, disela pameran pada Minggu (03/09).
Keterlibatan UMUKA dalam kontes kambing PE Kaligesing Piala Presiden karena dari Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia (HPDKI) selaku pemrakarsa telah menjalin kerjasama dengan UMUKA. Baik dari peternakan kambing yang dapat digunakan untuk penelitian mahasiswa maupun obat kulit yang dapat digunakan para peternak kambing saat hewan peliharaannya sakit.
“Alhamdulillah setiap HPDKI menggelar kegiatan UMUKA selalu dilibatkan baik event lokal maupun nasional. Diharapkan dengan keikutsertaan tersebut produk obat gatal hewan dari UMUKA Solo dapat menjadi referensi obat gatal hewan yang manjur,” ucap Desna Ayu Wijayanti M.Pt, Dosen Peternakan UMUKA Solo.
Dua obat produk gatal hewan tersebut yakni salep anti koreng dan salep anti gudik. Kedua obat gatal hewan tersebut diinisiasi oleh Dosen Produksi Ternak UMUKA Solo yakni dokter hewan Heru Suripto.
Sementara itu, Dosen Fakultas Peternakan UMUKA Ina Nur Tanti M.Pt menambahkan, dalam lomba kontes kambing nasional ini, pihak UMUKA baik mahasiswa dan dosen ingin menunjukkan hasil kreativitasnya.
“Target kami adalah agar produk mahasiswa dan dosen ini lebih dikenal lagi di masyarakat. UMUKA yang baru berusia dua tahun ini juga lebih bisa dikenal di masyarakat dan mampu menjadi salah satu perguruan tinggi yang banyak diminati oleh mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia,” tandasnya. (rjl)