
JOGJA – Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Sleman, Dr. H. Ariyanto Nugroho, SKM, MSc, kembali terpilih sebagai Ketua PC GP Ansor Sleman setelah ditetapkan melalui proses musyawarah mufakat dalam Konferensi Cabang GP Ansor Sleman di Ponpes Fadlu Robbi, Karakan, Sidomoyo, Godean, Sleman (20/12/2020).
Penetapan ini dilakukan melalui sidang pleno yang dipimpin langsung oleh Wasekjen Pimpinan Pusat GP Ansor Ulil Archam (Gus Ulil), dan diikuti oleh para ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor se-Kabupaten Sleman, maupun para ketua di tingkat ranting yang mengikuti kegiatan secara daring.
Ariyanto Nugroho mengucapkan banyak terima kasih sekaligus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh PAC maupun ranting se-kabupaten Sleman yang telah berkhidmat selama masa kepemimpinannya. Ia menyebut ke depan GP Ansor Sleman masih memiliki sejumlah PR yang harus diselesaikan.
“Kaderisasi akan kita optimalkan, selain itu sebagai organisasi sosial kemasyarakatan, kami juga akan memberdayakan potensi kader dan memberdayakan ekonomi anggota secara berjamaah dengan memfasilitasi dan membekali mereka dengan softskill dan hardskill misalnya dengan instansi pemerintah seperti yang pernah dilakukan dengan Kemenaker, yakni pelatihan kewirausahaan dan pelatihan Siber Ansor,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu Arianto juga mengungkapkan banyak terima kasih kepada para senior yang sudah ikut menginisiasi pendirian CV Satya Wiguna yang tujuan dan fungsinya tak lain untuk mewujudkan kemandirian organisasi.
Dalam waktu dekat Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Ansor Kabupaten Sleman dikatakan juga akan dibentuk sebagai upaya membantu para anggota Ansor Sleman dalam hal bantuan hukum. Sampai saat ini sendiri GP Ansor masih menyelesaikan proses pembuatan akte.
“Sahabat-sahabat yang bergabung dalam Banser Tanggap Bencana (Bagana) pun sudah mulai bergerak ketika masyarakat membutuhkan bantuan kemanusiaan” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Konfercab Ansor Sleman, Ahmad Ihsanudin, mengatakan bahwa konfercab ini digelar dengan agenda mendengarkan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus masa khidmat 2016-2020 dan melakukan pemilihan ketua PC untuk masa khidmat empat tahun mendatang. Seluruh proses Konfercab ini juga dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat.
“Kami berharap agar di periode mendatang Gerakan Pemuda Ansor Sleman semakin solid dan berguna bagi agama, dan sosial kemasyarakatan pada umumnya,” jelasnya.
Selain disambut baik dan didukung penuh Pengasuh PP Fadlu Robbi, KH Jinanudin, Rakercab Ansor Sleman yang diadakan empat tahun sekali ini juga dihadiri oleh Ketua GP Ansor Koordinator Wilayah (Korwil) Jateng-DIY Mujiburrohman, dan jajaran pengurus Pimpinan Wilayah GP Ansor DIY. Selain itu, hadir pula perwakilan pengurus Muslimat NU, Fatayat dan IPNU Sleman.