Milad ke 34 Yayasan Sinar Melati Yogyakarta Gelar Muhasabah

0

Jogja — Dalam rangka memperingati Milad yang ke 34, Yayasan Sinar Melati Yogyakarta, menggelar acara pengajian serta muhasabah, bertempat di kompeks MI Darul Ulum Sinar Melati, Candibinangun, Pakem, Sleman, belum lama ini. 

Dihadiri ratusan jamaah yang terdiri dari para santriwan-santriwati, alumni, maupun warga masyarakat sekitar, kegiatan berlangsung khidmat. Yakni dengan menghadirkan pembicara utama ust Awan Abdullah yang merupakan alumni atau lulusan Sinar Melati. 

Ketua sekaligus pendiri Yayasan Sinar Melati, Drs H Budi Parjiman AMa mengatakan kegiatan pengajian serta muhasabah ini digelar sebagai ajang silaturahmi sekaligus bentuk rasa syukur keluarga besar Yayasan Sinar Melati Yogyakarta kepada Allah SWT. 

Menurutnya, berkat segala kemudahan yang diberikan Allah SWT itu lah, Yayasan Sinar Melati Yogyakarta sampai saat ini telah mampu berkontribusi dalam membantu masyarakat serta umat, baik itu di bidang sosial, pendidikam, agama, ekonomi, maupun kesejahteraan. 

“Di bidang pendidikan, Alhamdulillah saat ini kita telah memilih 1000 orang lebih santri yang tersebar di 52 cabang baik DIY maupun Jateng. Mulai dari MI, MTs, hingga MA. Seluruhnya kita jalankan tanpa ada pungutan biaya SPP, melainkan dengan memanfaatkan infaq dan shodaqoh tanpa ada paksaan sedikitpun,” katanya. 

Besarnya komitmen Yayasan Sinar Melati Yogyakarta dalam mengembangkan sektor pendidikan ini tak lepas dari tujuan awal yayasan yakni dalam membantu pengembangan SDM siap pakai yang mampu memberikan manfaat sebesar-besar bagi bangsa dan negara. 

“Peringatan Isra Mi’raj harus menjadi momentum bagi santri agar lebih tekun dalam beribadah. Termasuk juga membekali diri dengan ilmu yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. Karena yang akan mengisi negara ini ke depan adalah generasi muda. Kita harapan setiap lulusan Sinar Melati akan dapat berkontribusi dalam mengatasi berbagai persoalan di masyarakat, dengan berbekal ilmu akademis maupun ilmu agama yang kuat,” katanya. 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here