UTY Beri Edukasi dan Pembekalan TI Bagi Angkatan Kerja di Padukuhan Jingin

0

Jogja – Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) memberikan edukasi Teknologi Informasi (TI) bagi sejumlah pemuda angkatan kerja produktif di Padukuhan Jingin, Morgomulyo,  Seyegan, Sleman, Yogyakarto, belum lama ini.

Melibatkan sejumlah mahasiswa Fakultas Bisnis dan Humaniora Program Studi Bimbingan don Konseling UTY, kegiatan ini dilakukan sebagai bagian pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) UTY, sekaligus kegiatan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. 

Wakil Rektor Bidang IV UTY, MS Hendriyawan ST MEng PhD, mengatakan edukasi kompetensi TI semacam ini dinilai sangat penting dan dibutuhkan angkatan kerja untuk membantu mereka memasuki dunia kerja. 

Pasalnya saat ini persaingan dunia kerja sangat ketat dan kompetitif, mengingat banyaknya lulusan sekolah baik SLTA maupun perguruan tinggi. Sehingga setiap angkatan kerja perlu melakukan persiapan dengan baik. Salah satunya dengan memanfaatkan IT. 

“Kalau mereka tidak punya bekal kompetensi TI, akan sangat sulit memenangkan persaingan dunia kerja‚” katanya.

Melalui edukasi dan pembekalan TI ini para angkatan kerja dilatih agar memiliki kemampuan berbagai kompetensi seperti personal branding, public speaking, wowancara, dan sebagainya. Termasuk juga pembekalan  menyusun portofolio, dengan memanfaatkan Teknologi Informasi.

Disamping dapat membantu angkatan kerja untuk mendapatkan pekerjaan, kegiatan ini juga diharapkan akan mempersingkat waktu tunggu kerja sehingga berkontribusi memperkecil angka pengangguran.

Kepala Padukuhan Jingin, Suwono mengaku menyambut positif kegiatan tersebut. Ia berharap adanya kegiatan ini bisa Iebih mempercepat angkatan kerja di padukuhannya untuk bisa mendapatkan pekerjaan. 

Pasalnya di Padukuhan Jingin sendiri saat ini tercatat ada sekitar 50an orang angkatan kerja produktif yang masih menganggur. 

“Mudah-mudahan dengan pelatihan ini angkatan kerja di Padukuhan Jingin bisa cepat terserap masuk ke dunia kerja,” katanya. 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here